BALIKPAPAN – Sebuah kecelakaan maut terjadi di Jalan Hasanudin, Kelurahan Kariangau, Kecamatan Balikpapan Barat, Kota Balikpapan, Sabtu (25/1/2025).
Kecelakaan tersebut melibatkan bus penumpang PO Samarinda Lestari dan truk colt diesel.
Kasatlantas Polresta Balikpapan, Kompol Ropiyani, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 07.00 WITA.
“Bus PO Samarinda Lestari yang dikemudikan oleh BRY, warga Kabupaten HST, Barabai, Kalimantan Selatan, menabrak truk colt diesel yang dikemudikan oleh AM, warga Kabupaten Timur Tengah Selatan (TTS), NTT,” ujarnya.
Ropiyani menjelaskan bahwa bus tersebut sedang dalam perjalanan dari Banjarmasin menuju Jalan Soekarno-Hatta, sementara truk tersebut sedang menuju Kariangau, Balikpapan Barat.
“Jalan yang dilintasi kedua kendaraan ini berbukit dan menikung, sehingga pengemudi bus harus mengambil ancang-ancang untuk menginjak pedal gas semaksimal mungkin,” jelasnya.
Namun, saat bus memasuki kawasan yang sedikit menikung, bagian belakang bus berada di jalur yang berlawanan. “Dan dari arah berlawanan datanglah truk colt diesel, hingga tabrakan bagian belakang bus dengan truk tidak bisa dihindari,” bebernya.
Dalam kecelakaan tersebut, satu orang penumpang bus meninggal dunia di tempat kejadian. Korban tersebut adalah seorang laki-laki berusia 47 tahun, warga Samboja, Kutai Kertanegara.
Polisi telah mengambil langkah-langkah penting, termasuk mendatangi lokasi, mengolah TKP, mencari barang bukti, dan mengumpulkan saksi-saksi.
“Sopir bus dan truk juga telah diamanakan di Satlantas Polresta Balikpapan untuk proses penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (***)