BONTANG – Pemerintah telah mengeluarkan Surat Edaran Bersama (SEB) yang mengatur jadwal pembelajaran dan libur bagi siswa sekolah selama bulan suci Ramadan 1446 H/ 2025 M.
Berikut adalah beberapa poin penting dari SEB tersebut:
Pembelajaran Mandiri
Siswa akan melakukan pembelajaran mandiri di rumah pada tanggal 27-28 Februari serta 3-5 Maret 2025, dengan penugasan dari guru.
Pembelajaran di Sekolah
Siswa akan kembali belajar di sekolah/madrasah seperti biasa pada tanggal 6-25 Maret 2025, dengan pembelajaran yang diintegrasikan dengan kegiatan keagamaan.
Libur Idul Fitri
Libur sekitar Idul Fitri akan berlangsung pada tanggal 26-28 Maret, serta 2-4 April dan 7-8 April 2025.
Pembelajaran Normal
Kegiatan belajar mengajar kembali normal seperti biasa mulai tanggal 9 April 2025.
Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang Saparuddin menegaskan bahwa metode pembelajaran ini sangat bergantung dengan peran orang tua untuk mendampingi anak.
“Semoga pembelajaran selama bulan Ramadan dapat berjalan lebih efektif dan tetap mendukung pengembangan karakter religius siswa,” ucapnya saat dikonfirmasi, Rabu (22/1/2025. (***)