BONTANG – Polsek Muara Badak mengamankan satu orang terduga pengedar sabu berinisial YI (23).
Dia warga Penajam Paser Utara, diamankan pada Sabtu (18/10/2025) pukul 01.30 WITA di Jalur Poros Samarinda – Muara Badak, Dusun Palacari, RT 32.

Barang bukti yang disita berupa sabu seberat 25,34 gram, timbangan digital, alat isap, dan satu unit ponsel.
Kapolsek Iptu Danang menyatakan penangkapan ini hasil laporan warga.
Pihak kepolisian akan terus melakukan penindakan guna mencegah peredaran narkoba di wilayah hukum Muara Badak.
“Terduga pelaku sudah diamankan beserta barang buktinya,” pungkasnya. (*/Ayb)